DHEAN.NEWS TAKALAR - Wakil Bupati Takalar H. Achmad Se're menjadi pembina upacara pada penurunan bendera dalam rangka peringatan HUT ke-76 RI, di Halaman Kantor Bupati Takalar, Selasa (17/8/2021) sore.
Upacara penurunan bendera yang berlangsung terbatas dan diikuti secara virtual oleh warga Takalar tersebut berlangsung khidmat.
H. Achmad Se're berharap semangat kemerdekaan yang dirayakan pada tahun ini mampu mengantarkan kita semua pada kemerdekaan yang sesungguhnya yaitu merdeka dari pandemi covid-19.
"Ini tahun kedua kita melaksanakan upacara ditengah pandemi, kita sudah lelah memakai masker dan semua protokol kesehatan yang diterapkan. Tapi ini semua harus kita lakukan agar merdeka. Merdeka dari virus Covid-19, dan tanpa kita sadari bahwa saat ini kita masih berperan agar terbebas dari pandemi ini," pungkas H. De'de sapaannya.
Selain menjadi pembina upacara penurunan bendera, Wakil Bupati Takalar juga melakukan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Polongbangkeng dan mengikuti upacara detik-detik proklamasi di Istana Negara secara virtua
Komentar