DHEAN.NEWS SELAYAR - Logistik dan Kotak berisi Surat suara untuk empat Desa yang menggelar Pilkades di Kecamatan Takabonerate telah tiba di tujuan, Senin 02/12 Sekitar Pkl 22.00 Wita. Pendistribusian ke Kecamatan Takabonerate Bonerate dilakukan melalui Jalur Laut dan dengan menggunakan KM. Cahaya Terang dari Pelabuhan Pattumbukang Kec Bontosikuyu Kepulauan Selayar.
Ketua Panitia Pemulihan Kabupaten (PPK) Plt. Kadis PMD Pemkab Kepulauan Selayar mengungkapkan bahwa Pengiriman Logistik dan Kotak suara ke Kecamatan Takabonerate dimulai pagi.
" Alhamdulillah sudah sampai, tadi pagi sekitar Pkl 09.00 Wita diangkut ke Pelabuhan Pattumbukang meggunakan Truk Sat Pol PP, selanjutnya diangkut dengan menggunakan KM. Cahaya Terang. Ada 13 Kotak Suara dan 31 Bilik yang dikirim ke Takabonerate" Kata Irwan Baso
Adapun rute pengangkutan dari dermaga Pattumbukang, langsung menuju ke Dermaga Desa Rajuni, Jinato dan terakhir di Dermaga Kayuadi Kecamatan Takabonerate.
Pendistribusian Logistik Ke Kecamatan Taka Bonerate melalui Dermaga Pattumbukang dengan menggunakan Mobil Dinas Sat Pol PP DD 9048 J dan Selanjutnya Di angkut menggunakan Kapal Laut KM. Cahaya Terang sebanyak 13 Kotak Suara dan Bilik Sebanyak 31 Bilik.
Dalam Pengawalan Logistik Pilkades menuju Kec. Takabonerate dilakukan pengawalan oleh Personel Polres Kepulauan Selayar dipimpin oleh Kasat Polairud Iptu Abd. Rauf dan Kapolsek Takabonerate Ipda Agus Junihardi, serta rombongan Staf Dinas PMD dan Kesbangpol Pemkab Kepulauan Selayar.
***
As
Komentar