DHEAN.NEWS JAKARTA - Ketua Umum(Ketum ) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Perserikatan Journalist Siber Indonesia (Perjosi), Salim Djati Mamma, melantik pengurus Dewan Pimpinan Daerah Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) dan Pengurus Perjosi Dewan Pimpinan Daerah Provinsi Aceh, Priode 2019-2024, Senin (4/3) di Hotel Mega Cikini Menteng, Jakarta Pusat.
Sebelum pengurus DPD dilantik, Wakil Sekertaris Sekjen DPP Perjosi Zulkifli Ibrahim yang menjadi ketua panitia pelaksana pelantikan, dalam laporannya mengatakan, pelantikan pengurus perjosi di Pusat dilaksanakan, karena permintaan dari pengurus daerah sendiri, jelasnya.
Zulkifli melanjutkan, selain karena iritnya pengeluaran juga karena berdekatan dengan pelaksanaan Kongres Pers Indonesia.
Setelah laporan dari Kerua panitia dilanjutkan pelantikan dan penyerahan bendera pataka ke pengurus DPD Aceh, yg diterima oleh Ketua Perjosi DPD Aceh, Zarkasyih dan Ketua DPD Kalbar, Wawan D Suwandy.
Bung Salim, sapaan akrab Ketum DPP Perjosi dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada pengurus DPD yang dilantik, dan mengharapkan perjuangan tidak sampai disini saja, ini awal dari perjuangan untuk menjadi payung bagi anggota Perjosi, yang saat ini Profesi Pers dianggap sudah tidak aman dan beresiko. Bung Salim mengatakan perjuangan ini tidak akan berakhir sampai di sini, karena pers Indonesia sudah terlalu lama dimiskinkan, dihina, dianiaya, dan dipenjarakan, bahkan nyawa melayang hanya demi memenuhi kebutuhan informasi Masyarakat.
wawan D Suwandi Ketua DPD Kalbar didampingi Sekertaris Kalbar Joni Amri, mengatakan bahwa Perjosi Kalbar personilnya sudah siap, dan akan terus mengembangkan Perjosi, dan sudah membuat program kerja, teruma pelatihan bagi anggotanya.
"kami sudah siap mengawal teman wartawan, dengan membuar progtam kerja, agar menjadikan teman wartawan didaerah kami lebih profesional, dan memerangi hoaks" tutur Wawan.
Senada dengan pernyataan Ketua DPD Aceh, Zarkasyi, mengatakan, sudah punya program kerja untuk dua tahun kedepan, dirinya yakin dengan kehadiran Perjosi di Aceh membawa angin segar terhadap profesi wartawan, karena komitmen pengurus pusat akan menjadi payung bagi pekerja pers.
"saya yakin Perjosi membawa angin segar buat kami didaerah, dimana tidak ada lagi yang didiskriminalisasi dan kriminalisasi oleh oknum" tegasnya(ago/lim)
Komentar