Menu Close Menu

Wabup Irwan : Pemerintah Pusat Bakal Kucurkan Anggaran Untuk Kabupaten Kaya Hutan

Rabu, 19 September 2018 | 14.42 WIB

DHEAN.NEWS JAKARTA - Wakil Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam menghadiri konferensi pemaparan hasil kajian tentang transfer fiskal dan perumusan kebijakan Dana Alokasi Umum (DAU) untuk Kabupaten kaya hutan, di Hotel Double Tree by Hilton, Jl. Pegangsaan Timur No. 17, Cikini, Menteng, Jakarta, Selasa (18/09/2018).

Kegiatan tersebut diselenggerakan oleh Akademi Ilmu Pengetahuan Indonesia (AIPI) yang bekerjasama dengan Pusat Riset Perubahan Iklim Universitas Indonesia.

Menurut Irwan, konfrensi tersebut mengupas tentang dilema yang dihadapai oleh Kabupaten yang memiliki wilayah hutan luas. Menurutnya, disatu sisi, Kabupaten di tuntut untuk menjaga hutan di Wilayahnya, disisi lain Pemerintah setempat harus menanggung beban biaya menjaga hutan tanpa kompensasi, terutama biaya yang muncul dari kehilangan kesempatan untuk pengusahaan atau pemanfaatan ekonomi dari hutan.

"Maka dari itu, daerah memerlukan anggaran yang memadai untuk mendorong perlindungan dan pemulihan hutan secara berkelanjutan. Itu artinya, bagi daerah yang wilayahnya kaya hutan maka akan diberikan insentif yang nyata, yakni tambahan Dana Alokasi Umum (DAU)," bebernya.

Lanjutnya, konfrensi ini juga memaparkan hasil riset mengenai persoalan yang dihadapi Kabupaten kaya hutan dan usulan jalan keluar dalam bentuk skema insentif baru berupa transfer fiskal yang mempertimbangkan sumber daya hutan sebagai bagian dari kebutuhan fiskal dalam alokasi DAU.

"Hal ini dirumuskan kebijakan publik yang bersandar pada ilmu pengetahuan untuk disampaikan kepada Pemerintah sebagai bahan masukan bagi alokasi DAU di masa datang yang lebih adil, efisien, efektif, dengan mempertimbangkan kebutuhan dan kemampuan fiskal Kabupaten kaya hutan," tutupnya. 

Komentar