DHEAN.NEWS JAKARTA - Tujuan yang ingin dicapai dalam pertandingan Piala Panglima TNI yang diselenggarakan setiap tahun yaitu meningkatkan prestasi olahraga, khususnya pada cabang-cabang olahraga yang dipertandingkan dan memilih serta menseleksi atlit-atlit potensial untuk pertandingan yang lebih besar.
Demikian amanat tertulis Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P. yang dibacakan oleh Kepala Staf Umum (Kasum) Laksdya TNI Dr. Didit Herdiawan, M.P.A., M.B.A., pada upacara pembukaan Pertandingan Olahraga Piala Panglima TNI tahun 2018, bertempat di GOR Ahmad Yani, Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Selasa (18/9/2018).
Selanjutnya Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menaruh harapan besar dari semangat untuk berolahraga, yang kali ini diwujudkan dalam bentuk pertandingan. Sudah tentu pula terdapat nilai-nilai kebersamaan, Jiwa Korsa, serta persatuan dan kesatuan yang ingin dikembangkan dengan kegiatan ini.
Menurut Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, dalam setiap pertandingan kalah atau menang adalah suatu hal yang biasa. Keduanya harus menjadi bahan evaluasi dan pemacu untuk berbuat lebih baik lagi. Untuk itu, kepada para atlit yang bertanding agar menunjukkan performa terbaik dengan tetap menjunjung tinggi sportivitas. “Saya juga berharap para Juri dan Wasit dapat memimpin dan mengendalikan jalannya pertandingan dengan sportif pula,” ucapnya.
Di sisi lain, Panglima TNI mengatakan bahwa pada pesta Olahraga Asian Games XVIII tahun 2018 beberapa waktu lalu, berbagai prestasi berhasil diraih dimana Kontingen Indonesia sukses mengumpulkan 31 Emas, 24 Perak dan 43 Perunggu. Diantara atlit-atlit membanggakan tersebut, terdapat beberapa Prajurit TNI yang turut menyumbangkan medali Emas, Perak maupun Perunggu pada cabang olahraga Karate, Tinju dan Dayung.
“Catatan emas ini sudah tentu turut membuat kita semua bangga akan atlit-atlit TNI. Prestasi tersebut harus kita pertahankan dan tingkatkan melalui pembinaan serta penyaringan bibit-bibit berprestasi lainnya,” tegasnya.
Mengakhiri amanatnya, Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto menyampaikan terima kasih kepada Panitia Penyelenggara. “Saya berharap kegiatan ini berlangsung dengan baik dan mencapai hasil seperti yang kita inginkan bersama,” pungkasnya.
Komentar