DHEAN.NEWS OMAN - Duta Besar RI Untuk Kesultanan Oman Musthofa Taufik Abdul Latif mengunjungi Satgas Maritim Task Force (MTF) TNI Kontingen Garuda XXVIII-K/United Nations Interim Force in Lebanon (UNIFIL) KRI Sultan Hasanuddin-366 di Salalah, Oman, baru-baru ini.
Kedatangan Dubes RI didampingi oleh Athan RI untuk Arab Saudi Brigjen TNI Drajad Brima Yoga, Staf KBRI Muscat dan KBRI Sana’a. Dalam kesempatan tersebut, Dubes RI beserta rombongan juga melaksanakan kegiatan "Ship Tour" di KRI Sultan Hasanuddin-366.
Pada kesempatan tersebut, Dubes RI untuk Kesultanan Oman menyampaikan rasa bangganya terhadap KRI Sultan Hasanuddin-366 karena dipercaya untuk melaksanakan misi perdamaian di bawah bendera PBB di Lebanon.
"Prajurit Indonesia memiliki citra yang sangat positif di kancah Internasional, hal ini juga terbukti dengan terpilihnya Indonesia menjadi anggota Tidak Tetap Dewan Keamanan PBB pada 2019 mendatang.
Laksanakan penugasan dengan baik, sehingga citra Indonesia menjadi semakin baik dan
meningkat", tegasnya.
Dalam kesempatan yang sama Dansatgas MTF TNI Konga XXVIII-K/UNIFIL Letkol Laut (P) Cecep Hidayat, S.E.,M.Si menyampaikan bahwa pasukan Satgas MTF TNI Konga XXVIII-K/UNIFIL bertugas di bawah naungan Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) selama satu tahun di wilayah perairan Lebanon dan diperkuat 120 prajurit TNI AL.
Komentar