Menu Close Menu

Dalam Rangka HUT RI, Pemkab Pinrang Akan Gelar Pameran Benda Pusaka

Senin, 16 Juli 2018 | 22.41 WIB
DHEAN.NEWS PINRANG - Menjelang Perayaan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73, Pemerintah Kabupaten Pinrang akan menggelar Pameran Benda Pusaka dari masa kerajaan hingga masa kemerdekaan RI.

Pameran benda pusaka yang akan di gelar oleh pemerintah kabupaten Pinrang di Gedung Dharma wanita PKK Kabupaten Pinrang akan dimulai pada tanggal 10 hingga12 Agustus 2018 mendatang.

Ratusan benda pusaka nusantara dari masa kerajaan hingga kemerdekaan Akan dipamerkan di Gedung dharma wanita PKK Kabupaten Pinrang ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati HUT RI, sekaligus pelaksanaan Pelantikan Pengurus organisasi Pusaka bumi Lasinrang (PBL) kabupaten Pinrang. 

Pengurus Pusaka Bumi Lasinrang (PBL) Kabupaten Pinrang yang di konfirmasi oleh awak media, Senin (16 Juli 2018) mengungkapkan bahwa pelaksanaan pemeran ratuasan benda pusaka tersebut akan mengundang beberapa Organisasi Pusaka dari berbagai Provensi dengan jumlah pusaka yang akan di pemerkan mencapai ribuan benda pusaka.

"InsyaAllah kita akan mengundang 15 Organisasi pusaka dari berbagai Propensi, dengan Jumlah pusaka yang akan di pamerkan mencapai 1000an lebih pusaka. Mulai dari keris, pedang dan tombak. Ungkap Kadir.

tambahnya, aneka pusaka yang dipamerkan merupakan peninggalan dari berbagai masa zaman, hingga pusaka yang dibuat pada masa setelah kemerdekaan Republik Indonesia. 

"Benda-benda ini milik dari para kolektor pusaka dari berbagai kota di Sulawesi Selatan dan luar, Ini salah satu bentuk upaya, untuk melestarikan maha karya leluhur kita, khususnya Bumi Lasinrang Pinrang". Tambah Kadir. 

Selain untuk pameran, kegiatan yang digelar di gedung PKK Pinrang juga menyediakan lapak untuk jual beli pusaka bagi para kolektor maupun pengagum benda-benda bersejarah lainnya. (SMpin).

Komentar